Jawaban Pertanyaan Interview: What Really Drives Results in This Job?

Ketika menghadapi interview seringkali merasa terjebak dengan adanya pertanyaan-pertanyaan tricky yang diberikan oleh pihak perusahaan. Hal ini yang kadang membuat seorang kandidat mengalami kegagalan di sesi interview, meskipun dia memiliki kompetensi yang cukup untuk posisi yang sedang ditawarkan. Untuk itu menjadi sangat penting sekali untuk mempersiapkan diri dengan matang ketika akan menghadapi sesi interview dengan pengetahuan yang cukup. Terutama soal perusahaan dan cara kerjanya.
Salah satu aspek kunci dalam merekrut kandidat potensial adalah jenis motivasi yang ditawarkan. Seorang HR akan tertarik untuk mengetahui “what really drives you” atau apa yang sebenarnya mendorong Anda sebagai seorang individu. Jika tidak hati-hati dalam menjawab pertanyaan ini, Anda bisa tereliminasi dalam sesi interview, dan jangan berharap ada telepon masuk yang mengabarkan Anda diterima kerja.
Jawaban Pertanyaan Interview
Salah satu pertanyaan yang cukup tricky biasanya seputar “What really drives result in this job?’ (apa yang sesungguhnya mendorong sebuah hasil dalam pekerjaan?). Atau bisa juga seperti “what motivates you to do a good job?” (apa yang memotivasi Anda untuk melakukan pekerjaan dengan baik?), dibanding menanyakan pertanyaan yang sudah cukup umum seperti, “why do you want this job?” (mengapa Anda menginginkan pekerjaan ini?).
Pertanyaan tersebut memungkinkan pihak HRD menganalisa, apa yang akan membuat Anda tetap berada di pekerjaan tersebut. Juga, melihat apa yang akan mendukung semangat tersebut secara keseluruhan.
Sebelum menjawabnya, luangkan waktu sejenak dan kumpulkan catatan memori Anda tentang faktor-faktor yang menurut Anda sangat penting dalam memperoleh sebuah hasil. Berikut beberapa jawaban alternatif yang bisa Anda gunakan untuk menjawab pertanyaan tersebut.
Jawaban #1
“I believe that the best way to drive results is to be disciplined and doing smart work.” (Saya yakin cara terbaik untuk memperoleh hasil yang maksimal ialah dengan bekerja secara cerdas dan disiplin).
Jawaban #2
“What really drives me to do a good job. The fact that our hard work and perseverance will help us achieve greater success in professional work is what keeps me to doing a good job. I think that aligning the company’s values and vision with my own is one way to achieve that.”
“Apa yang benar-benar mendorong saya untuk melakukan pekerjaan dengan baik. Mengetahui fakta bahwa kerja keras dan ketekunan saya akan membantu saya mencapai kesuksesan di dunia profesional adalah hal yang membuat saya ingin terus bekerja dengan giat. Saya merasa bahwa menyelaraskan visi misi perusahaan dengan visi dan misi saya sendiri menjadi salah satu cara untuk mencapainya.
Jawaban #3
“Helping others and empowering people is what really drives me the mos. Sometimes when the people around you need that extra drive to get going. I relish the opportunity to reach out to such people. It gives me a sense of confidence and belief that I can be of some help. The idea that I might provide a solution to someone’s problem is what really drives me to do a good job.”
“Membantu orang lain dan memberdayakan masyarakat adalah sesuatu yang sangat mendorong diri saya. Terkadang orang-orang di sekitar Anda membutuhkan dorongan ekstra. Saya menikmati kesempatan untuk menjangkau orang-orang seperti itu. Hal ini seperti memberi saya rasa percaya diri dan keyakinan bahwa saya bisa membantu. Gagasan bahwa saya dapat memberikan solusi untuk masalah seseorang adalah sesuatu hal yang sesungguhnya mendorong saya untuk melakukan pekerjaan dengan baik.
Jawaban #4
“Convincing a lot of people to buy services or products is what really drives me to do great job. I had been in a sales job earlier. The best part of it was interacting with potential buyers, and selling is not an easy task and that is what made it lucrative for me. To work on a service or product, and then study about that and influence a lot of people to try it out is such a great challenge. I really enjoy working under these circumstances and it was what drives me to do more.”
“Meyakinkan banyak orang untuk mau membeli sebuah layanan atau produk adalah hal yang benar-benar mendorong saya bekerja keras. Saya pernah bekerja sebagai sales sebelumnya. Bagian terbaiknya adalah berinteraksi dengan calon pembeli dan menjual bukanlah tugas yang mudah dan itulah yang membuatnya menguntungkan bagi saya. Untuk mengenalkan suatu layanan atau produk, dan kemudian mempelajarinya dan mempengaruhi banyak orang untuk mencobanya adalah tantangan yang sangat besar. Saya sangat menikmati bekerja dalam keadaan ini dan itulah yang mendorong saya untuk berbuat lebih banyak. ”
Jawaban #5
“Working in a team and leading one, is really drives me to do a good job. Working in a team has taught me so much more. It enlightened me and opened up my mind to a whole new world.”
“Bekerja dalam tim dan memimpin, sungguh-sungguh menjadi dorongan bagi saya untuk melakukan pekerjaan dengan baik. Bekerja dalam tim telah mengajari saya lebih banyak lagi. Hal tersebut mencerahkan saya dan membuka pikiran saya tentang sudut pandang baru.
Jawaban #6
“Learning newer things is really drives me to do a good job. The willingness to learn a new trick or trade is what kept me going. The fact that I am adding to my knowledge base is a big positive for me. I believe that learning should never stop. Given the level of competition that businesses face nowadays, it becomes imperative to constantly reinvent yourself by accumulating whatever usefully comes along the way.”
“Mempelajari hal-hal baru benar-benar mendorong saya untuk melakukan pekerjaan dengan baik. Kesediaan untuk mempelajari trik atau perdagangan baru adalah hal yang membuat saya terus maju. Fakta bahwa saya menambah basis pengetahuan saya adalah hal yang sangat positif bagi saya. Saya percaya bahwa belajar tidak boleh berhenti. Mengingat tingkat persaingan yang dihadapi bisnis saat ini, menjadi penting untuk terus-menerus mengubah diri Anda dengan mengumpulkan apa pun yang berguna selama ini. ”
Jawaban #7
“Effort recognition is what really drives results in this job. It is very important that for my efforts, I get the deserved mention or applause. This does not only keeps me being energized but also on my toes to keep working strong.“
“Pengakuan hasil usaha sungguh-sungguh merupakan sebuah dorongan yang bisa menghasilkan sesuatu yang bagus di sebuah pekerjaan. Sangat penting bahwa untuk usaha saya, saya mendapatkan tepuk tangan ataupun pengakuan yang semestinya. Hal ini tidak hanya membuat saya semakin bertambah semangat tetapi juga terus bekerja dengan giat. “
Jawaban #8
“A healthy work culture and a competitive environment is really drives me to do a good job. A good work culture promotes high peer to peer learning, genuine feedback, and suggestion implementation. I acquire my energy from other and their behavior around me. Also, promoting healthy competition within peers is something I look forward to. It drives me to give that more effort and get recognition within the organization.
“Budaya kerja yang sehat dan lingkungan yang kompetitif benar-benar mendorong saya untuk melakukan pekerjaan dengan baik. Budaya kerja yang baik mendorong pembelajaran peer to peer yang tinggi, umpan balik yang tulus, dan penerapan saran. Saya memperoleh energi saya dari orang-orang dan perilaku mereka di sekitar saya. Selain itu, dengan persaingan kerja yang sehat dalam pekerjaan adalah sesuatu yang saya nantikan. Hal tersebut mendorong saya untuk memberikan kerja ekstra dan mendapatkan pengakuan di dalam sebuah organisasi.
Jawaban #9
“Having a good mentor or boss is what really drives me to do a good job. I would enjoy working with someone whom I can look up to. Having a person above you who is willing to sit and discuss a lot of things is really motivating.”
“Memiliki mentor atau atasan yang baik adalah hal yang benar-benar mendorong saya untuk melakukan pekerjaan dengan baik. Saya akan senang bekerja dengan seseorang yang dapat saya hormati. Memiliki seorang yang berada di atas Anda atau seorang atasan yang mau duduk dan mendiskusikan berbagai hal adalah sesuatu yang sangat memotivasi dalam sebuah pekerjaan. “
Jawaban #10
“Beating deadlines is what really drives me to do a good job. This does not mean that I overlook the quality aspect. Completing work before time gives me a sense of pride and achievement. I realize that my seniors can bank upon me when it comes to delivering quality work within a given time. This increases my self-confidence and allows me to push myself harder.”
“Mengalahkan deadline yang diberikan merupakan hal yang benar-benar mendorong saya untuk melakukan pekerjaan dengan baik. Bukan berarti saya mengabaikan aspek kualitas. Menyelesaikan pekerjaan sebelum waktu memberi saya rasa bangga dan prestasi. Saya menyadari bahwa senior saya dapat mengandalkan saya dalam hal memberikan pekerjaan berkualitas dalam waktu tertentu. Ini meningkatkan kepercayaan diri saya dan memungkinkan saya untuk mendorong diri saya lebih keras. ”
Demikian tadi beberapa jawaban pertanyaan interview: “What really drives results in this job” (Apa yang sesungguhnya mendorong hasil dalam pekerjaan ini?). Beberapa jawaban tersebut bisa Anda gunakan atau bisa juga Anda gunakan sebagai inspirasi untuk memberikan jawaban Anda sendiri yang lebih sesuai. Setelah mengetahui beberapa rekomendasi jawaban di atas, ada beberapa petunjuk yang cukup penting untuk diingat.
Pertama, pertanyaan yang dilontarkan oleh pewawancara tersebut bukanlah pertanyaan yang langsung. Karenanya dibutuhkan pikiran yang tenang dan fokus untuk mengukur dengan tepat tentang jwaban apa yang pewawancara ingin dapatkan dari Anda.
Kedua, pewawancara ingin mengetahui aspek-aspek positif yang mendorong Anda secara personal sebagai seorang individu. Jangan menunjukkan sisi negatif Anda dengan memberi tahu mereka tentang hal-hal yang menurunkan motivasi Anda. Meskipun lebih mudah diucapkan daripada dilakukan, karena itu untuk bisa melakukannya dengan lancar maka perlu beberapa latihan yang konsisten dari Anda.
Pergi untuk wawancara bisa menjadi sebuah pengalaman yang bisa membuat siapapun merasa tertekan atau stres. Seseorang yang mempersiapkan segala hal dengan baik akan dengan mudah keluar menjadi kandidat terpilih. Tetap tenang, berlatihlah terus beberapa kali, Anda juga bisa melakukan revisi jawaban sesuai dengan kondisi dan kemuampuan Anda. Satu hal yang terpenting adalah menjadi seseorang yang jujur dan berikan yang terbaik. Semoga berhasil!