Kalimat Imperative Bahasa Inggris dan Artinya

Belajar Bahasa Inggris merupakan salah satu hal yang cukup penting dilakukan dewasa ini, sekarang tidak hanya anak sekolah saja yang belajar bahkan Bahasa Inggris pun juga diperlukan untuk orang dewasa karena sekarang ini Bahasa Inggris digunakan untuk berkomunikasi dengan orang lain. Pada kesempatan kali ini kami akan mengajak anda untuk mengerti informasi mengenai apa itu kalimat imperative Bahasa Inggris dan artinya karena kalimat imperative atau imperative sentences merupakan salah satu kalimat yang cukup penting diaplikasikan dalam Bahasa Inggris. Bagaimana contoh kalimat imperative Bahasa Inggris? Simak ulasan pentingnya di bawah ini ya!
Apa itu kalimat imperative / imperative sentences
Sebelum memberitahu beberapa contoh kalimat dan juga artinya mengenai kalimat imperative atau imperative sentences kali ini kami akan mengajak anda terlebih dulu untuk mengenal atau mengetahui informasi mengenai apa itu kalimat imperative. Karena mungkin masih ada beberapa dari anda yang tidak tahu kalimat imperative itu seperti apa dan tidak tahu penggunannya. Sebenarnya kalimat imperative atau imperative sentences ini merupakan salah satu jenis kalimat yang biasanya digunakan sehari-hari untuk berkomunikasi.
Mungkin banyak dari anda yang menggunakan kalimat imperative dalam percakapan sehari-hari dengan orang lain, namun masih tidak menyadari keberadaannya. Oleh karena itu anda harus mempelajarinya sehingga anda bisa menemukannya dalam teks Bahasa Inggris yang anda baca dan ketika anda berkomunikasi dengan orang lain.
Imperative sentences atau kalimat imperative sendiri merupakan sebuah kalimat untuk memberikan perintah atau command kepada orang lain. Namun kalimat imperative atau imperative sentences ini juga digunakan untuk memberikan permintaan (request) atau untuk memberikan petunuk (instruction). Bagaimana, sekarang sudah tahu kan bahwa ternyata kalimat imperative atau imperative sentences itu merupakan salah satu jenis kalimat perintah atau yang bisa digunakan juga untuk meminta sesuatu atau memberikan petunjuk?
Struktur kalimat imperative / imperative sentences
Setelah mengerti mengenai pengertian atau definisi dari imperative sentences atau kalimat imperative, maka pada kesempatan kali ini kami akan mengajak anda untuk memahami juga struktur dari kalimat imperative sehingga anda bisa mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari. Dari penjelasan mengenai pengertian dari kalimat imperative di atas maka dapat disimpulkan bahwa untuk membentuk kalimat imperative atau imperative sentences tidak diperlukan subjek. Untuk bisa membuat kalimat imperative atau imperative sentences maka ada dua struktur atau dua jenis rumus yang bisa anda gunakan.
Positive : Verb + O (Object)/Compliment
Contoh kalimat imperative positif / positive imperative sentences beserta artinya :
-
- Close the door! (Tutup pintunya!)
- Open the window! (Buka jendelanya!)
- Hey, come here! (Hai, datanglah kemari!)
- Go back to your room! (Kembalilah ke kamarmu!)
- Give back my money! (Kembalikan uangku!)
Negative : Don’t + Verb + O (Object)/Compliment
Contoh kalimat imperative negatif / negatif imperative sentences beserta artinya :
-
- Don’t look her (Jangan melihatnya)
- Don’t go to my room (Jangan pergi ke kamarku)
- Don’t forget to bring my phone (Jangan lupa membawa ponselku)
- Don’t fogret to drink (Jangan lupa minum)
- Don’t swimming at my pool (Jangan berenang di kolam renangku)
Dari dua contoh di atas yaitu untuk kalimat imperative yang positif dan negatif, tentu saja anda tahu perbedaannya bahwa ada kalimat yang menggunakan kata seru di belakang kalimatnya dan ada juga yang tidak menggunakan tanda seru di akhir kalimatnya. Sebenarnya untuk penggunaan tanda seru di kalimat imperative ini bisa disesuaikan dengan keinginan anda ya. Anda bisa menggunakan tanda seru pada kalimat imperative jika memang menginginkan penekanan. Namun jika kamu ingin menggunakan kalimat imperative supaya lebih sopan lagi maka kamu bisa menambahkan kata please supaya terdengar lebih sopan. Jadi kamu bisa menggunakan contoh kalimat imperative di atas sesuai dengan konteks dan kebutuhan.
Pengunaan dan contoh kalimat imperative / imperative sentences
Setelah tahu informasi mengenai pengertian atau definisi dari kalimat imperative atau imperative sentences maka kali ini kami akan mengajak anda untuk mengetahui beberapa informasi mengenai bagaimana penggunaan kalimat imperative dan juga tahu beberapa contohnya sehingga anda bisa mengaplikasikannya sehari-hari. Berikut adalah beberapa penggunaan dan contoh dari kalimat imperative / imperative sentences serta artinya.
- Untuk memberikan perintah kepada orang
Salah satu jenis penggunaan dari kalimat imperative atau imperative sentences adalah untuk memberikan perintah kepada orang. Perintah ini bisa anda berikan kepada orang secara langsung yaitu secara lisan maupun secara tidak langsung melalui tulisan. Tentu saja anda seringkali menyuruh atau memberikan perintah kepada orang secara langsung di kehidupan sehari-hari bukan? Jika anda ingin memberikan perintah secara langsung maupun tidak langsung, baik dengan cara berbicara atau mungkin harus memberikan perintah lewat tulisan maka berikut ini adalah beberapa contoh kalimat yang bisa anda gunakan.
Contoh kalimat imperative untuk memberikan perintah kepada orang
Berikut adalah beberapa contoh kalimat imperative beserta artinya untuk memberikan perintah kepada orang lain :
-
- Clean the classroom now! (Bersihkan ruang kelas ini sekarang!)
- Call my dad right now! (Telepon ayahku sekarang juga!)
- Give me your book! (Beri aku bukumu!)
- Order the cake now! (Peesan kue itu sekarang juga!)
- Drop your bag! (Jatuhkan tasmu!)
- Open the gate! (Buka gerbangnya!)
- Untuk memberikan larangan kepada orang
Jika tadi kalimat imperative digunakan untuk memberikan perintah, sekarang kalimat imperative juga bisa digunakan atau dimanafaatkan untuk memberikan larangan kepada orang lain. Biasanya kita akan mudah menemukan kalimat imperative atau imperative sentences ini dalam bentuk larangan di tempat-tempat umum yang berguna untuk melarang atau memperingatkan orang-orang supaya tidak melakukan sesuatu hal.
Untuk lebih memahami mengenai contoh kalimat imperative untuk melarang orang maka pada kesempatan ini kami akan memberikan beberapa contoh kalimat imperative larangan sehingga anda mudah memahaminya.
Contoh kalimat imperative untuk memberikan larangan kepada orang
Berikut adalah beberapa contoh kalimat imperative beserta artinya untuk memberikan larangan kepada orang lain :
-
- Do not enter the gate! (Jangan masuk gerbang ini!)
- Do not step the grass! (Jangan menginjak rumput ini!)
- Don’t touch the ceramics! (Jangan menyentuh keramik!)
- Don’t take picture! (Jangan mengambil gambar!)
- Don’t cross the line (Jangan melewati batas)
- Untuk memberikan nasehat kepada orang
Ternyata banyak sekali penggunaan kalimat imperative, selain bisa digunakan untuk memberikan perintah dan juga larangan ternyata juga bisa digunakan ketika kita ingin memberikan nasehat kepada orang lain. Ketika anda ingin memberikan kalimat nasehat maka anda bisa menggunakan kalimat imperative dengan nada yang ringan, pastikan bedakan nada bicara anda ketika anda mengungkapkan kalimat imperative untuk memberi perintah dan untuk memberi nasehat. Ketika anda memberikan perintah maka anda perlu menambahkan penekanan, namun ketika memberikan nasehat maka anda tidak perlu menggunakan penekanan atau tanda seru. Berikut adalah beberapa contoh kalimat imperative untuk memberikan nasehat kepada orang lain sehingga anda bisa menggunakan kalimat imperative untuk menasehati orang lain dengan baik.
Contoh kalimat imperative untuk memberikan nasehat kepada orang
Berikut adalah beberapa contoh kalimat imperative beserta artinya untuk memberikan nasehat kepada orang lain :
-
- Don’t be shy (Jangan malu)
- Don’t be rude person (Jangan menjai orang yang aneh)
- Don’t be lazy to read the book (Jangan menjadi malas untuk membaca buku)
- Take a medicine 2 times a day (Minumlah obat 2 kali sehari)
- Don’t eat that because you have an allergies (Jangan makan itu karena kamu mempunyai alergi)
- Pray before you sleep (Berdoalah sebelum kamu tidur)
- Untuk memberikan permintaan (request)
Seperti yang sudah kami katakan pada poin-poin sebelumnya bahwa ternyata kalimat imperative atau imperative sentences ini juga bisa digunakan untuk melakukan permintaan. Ketika anda ingin menyampaikan permintaan kepada orang lain maka anda bisa menggunakan kata please sehingga akan terkesan lebih sopan. Bagi anda yang ingin menyampaikan permintaan atau request kepada orang lain menggunakan kalimat imperative, maka kali ini kami juga akan menyampaikan contoh dan juga artinya mengenai contoh kalimat imperative untuk meminta permintaan sehingga anda bisa menggunakannya pada percakapan sehari-hari anda.
Contoh kalimat imperative untuk memberikan permintaan kepada orang
Berikut adalah beberapa contoh kalimat imperative beserta artinya untuk memberikan permintaan kepada orang lain :
-
- Turn on the lamp, please (Tolong nyalakan lampunya)
- Turn on the radio, please (Tolong nyalakan radionya)
- Text me later, please (Tolong hubungi aku nanti)
- Bring my bag, please (Tolong bawakan tasku)
- Please make me a glass of tea (Tolong buatkan aku segelas teh)
- Untuk memberikan peringatan kepada orang
Mungkin fungsinya hampir sama dengan memberikan larangan kepada orang lain. Kalimat imperative ini juga berguna untuk memberikan peringatan atau warning kepada orang lain. Biasanya kalimat ini digunakan untuk memberikan peringatan atau himbauan, tidak harus tertulis namun bisa juga diucapkan secara langsung. Biasanya kalimat imperative warning ini diucapkan dengan nada dengan intonasi yang meninggi di bagian akhir kalimat. Untuk lebih memahami penggunaan dari kalimat imperative memberikan peringatan bagi orang lain maka kami juga memberikan beberapa contoh kalimatnya sehingga bisa anda pahami dengan baik dan bisa anda aplikasikan pada kehidupan sehari-hari.
Contoh kalimat imperative untuk memberikan peringatan kepada orang
Berikut adalah beberapa contoh kalimat imperative beserta artinya untuk memberikan peringatan kepada orang lain :
-
- Don’t touch my book! (Jangan menyentuh buku milikku!)
- Don’t say that in here! (Jangan katakan itu disini!)
- Kill this spider Ran! (Bunuh laba-laba ini Ran!)
- Run away! (Lari!)
- Hey, watch out! (Hei, awas!)
- Untuk memberikan petunjuk
Kalimat imperative atau imperative sentences juga digunakan untuk memberi petunjuk terkait petunjuk arah. Mungkin bagi sebagian orang tidak menganggap ini penting, namun ketika anda pergi ke luar negeri anda akan kesulitan untuk membaca petunjuk arah di tempat-tempat tertentu sehingga itu tentu akan menghambat anda. Oleh karena itu kami menyarankan supaya anda memahami kalimat imperative yang digunakan sebagai petunjuk arah sehingga anda bisa memahami petunjuk arah ketika berada di luar negeri. Selain itu ketika anda ingin memberikan petunjuk arah kepada orang lain atau mungkin memberikan petunjuk megnenai suatu hal anda bisa juga menggunakan kalimat imperative ini. Kali ini kami juga akan memberikan informasi mengenai contoh dan arti dari kalimat imperative untuk memberikan petunjuk arah.
Contoh kalimat imperative untuk memberikan petunjuk
Berikut adalah beberapa contoh kalimat imperative beserta artinya untuk memberikan petunjuk :
-
- Before touching this then you have to wash your hand first (Sebelum menyentuh ini maka anda harus mencuci tangan anda terlebih dahulu)
- Add some water (Tambahkan air)
- Go straight about 500 meters (Jalan lurus sekitar 500 meter)
Itu tadi informasi lengkap yang bisa kami berikan kepada anda semuanya mengenai kalimat imperative atau imperative sentences. Semoga artikel yang kami berikan bisa berguna dan bermanfaat untuk anda!